KOTA BEKASI, JURNAL TIPIKOR–Jelang Pemilihan Legislatif dan Pilpres 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah membuka pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) untuk Semua Partai Politik peserta Pemilu.
Hari ini setidaknya ada 6 partai politik yang akan mendaftarkan susunan bacalegnya pada pemilu 2024. KPU Kota Bekasi telah menerima daftar Bakan Calon Legislatif (Bacaleg) dari ke-6 partai politik, salah satunya ialah Partai Nasdem.
Dengan melakukan longmarch, para caleg didampingi para pendukung serta ketua DPD Nasdem Kota Bekasi Aji Ali Sabana, tiba di gedung KPU disambut ketua KPU Kota Bekasi Nurul Sumarheni serta jajarannya.
Dengan Konvoi Kendaraan, PDIP Kota Cimahi Daftarkan Caleg ke KPU
Salah satu Bacaleg dari NasDem Dapil 1, R. Ali Khan saat ditemui Jurnal Tipikor mengungkapkan, Alhamdulilah hari ini Kamis dari Partai Nasdem resmi mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi, ungkapnya
Lanjut Ali, Saya sendiri Insya Allah maju menjadi Bacaleg dari Partai Nasdem untuk DPRD Kota Bekasi Daerah Pemilihan (Dapil) 1, tuturnya
“Kita sesuai arahan, pendaftaran tanggal 11 sekarang, Hanya pelengkapan saja,” ujar R. Ali Khan kepada media di gedung KPU Kota Bekasi pada Kamis (11/05/23).
Dikatakannya, R.Ali khan optimis, dengan majunya ia sebagai Bacaleg NasDem dapat meraih kursi sesuai dengan target partai selain untuk mendongkrak partainya, tutupnya.
JT-20
4 thoughts on “Bacaleg Partai Nasdem Dapil 1 Kota Bekasi, R. Ali Khan, Optimis Partainya Akan Meraih Banyak Kursi di DPRD Kota Bekasi”