Ketua Yayasan Hade Peduli Negeri beserta Istri Menunaikan Ibadah Haji

Bandung, Jurnal Tipikor – Dalam rangka menunaikan ibadah Haji 1444 H, Yayasan Hade Peduli Negeri menggelar Walimatussafar, di Komplek Mas Regency Blok C nomor 45 Margasuka Babakan Ciparay Bandung, Sabtu (17/6/2023).

Ketua Yayasan Hade Peduli Negeri, H. Deden Mulyana beserta Istri Ajeng Mustika Ratih dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah hadir pada acara Walimatussafar menjelang keberangkatan Hajinya.

“Saya bersama Istri memohon maaf apabila selama ini punya salah dan memohon doa semoga diberi kelancaran dan kesehatan dalam menjalankan ibadah Haji. Semoga nanti bisa menjadi haji yang mabrur dan terjaga keselamatannya, kesehatannya, keamanannya, dan untuk mendapatkan keridhaan Allah dan rahmat-Nya,” ucap Deden.

Parmusi gelar Muswil IV di Kota Bandung

Untuk itu, imbuh H.Deden, Ibadah haji merupakan suatu perjalanan karena ibadah haji adalah panggilan suci Allah SWT yang sejatinya merupakan ibadah fisik dan mental.

“Begitu banyak makna dalam acara Walimatussafar diantaranya adalah meningkatkan hubungan silaturrahim di antara sesama. Kemudian kesempatan untuk saling memaafkan satu sama lain, terutama yang akan menunaikan ibadah haji dan orang-orang yang akan ditinggalkannya. Dengan harapan, agar ketika Kami berangkat haji, dalam keadaan suci, bersih dari dosa,” ungkapnya.

Ia menambahkan kami sekeluarga
juga berdoa untuk segenap tamu undangan yang hadir.

Prof. Otto Hasibuan Secara Serentak Menggelar Ujian Profesi Advokat di 43 Kota Se-Indonesia

“Semoga Allah SWT mengampuni segala dosa-dosa kita semua, serta memberikan kemampuan dan memanggil bapak, ibu dan saudara sekalian, agar dapat pergi ke tanah suci,” pungkas H.Deden Mulyana.

Pada kegiatan Walimatursafar tersebut diadakan Tausiyah oleh Ustadz Hilman Fauzi dengan tema “Makna Menjalankan Ibadah Haji”.

JT/WBd20

One thought on “Ketua Yayasan Hade Peduli Negeri beserta Istri Menunaikan Ibadah Haji

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *