Kegiatan Jum’at Curhat Mamajang Bersama TNI, Polri serta Tripika Kecamatan Mamajang
Giat jum’at curhat yang dilaksanakan oleh Kepala Camat Mamajang M. Arif Fadil S.STP, kegiatan tersebut berlangsung bersama TRIPIKA (tiga pimpinan kecamatan) yaitu Kepala Camat, Kapolsek dan Danramil.
Makassar, JURNAL TIPIKOR –Bertempat di Jl. Macan, Kelurahan Labuang Baji, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, telah berlangsung kegiatan Jum’at Curhat.
Tampak hadir dalam acara tersebut, diantaranya:
1). Kompol Sulkarnain, SKM, M.Adm, SDA (Kapolsek Mamajang).
2). M. Arif Fadli S.STP (Camat Mamajang).
3). Danramil 06, di wakili oleh Sertu Muhammad Nawir (Babinsa Labuang Baji).
4). Akp Danang.S (Wakapolsek Mamajang).
5). Iptu Fx. Nambut (Kanit Binmas Mamajang).
6). Aiptu Hasbullah (Kanit Propam Polsek Mamajang).
7). Bripka Budyanto (Binmas Labuang Baji).
8). Halia S.Pd (Lurah Labuang Baji).
9). Drs. Helmi Husain.S.Sos(Ketua LPM Labuang Baji).
10). Samsul Bahri S.Ag (Imam Kelurahan).
11). Para RT/ RW, Toga, Tomas dan Toko Pemuda serta Masyarakat Kel. Labuang Baji Kec. Mamajang Kota Makassar.
Polri Keluarkan Aturan Optimalkan Penindakan Pelanggaran Lalu Lintas Melalui ETLE dan Tiadakan Razia
Adapun tujuan Jum’at Curhat dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) juga menampung Aspirasi/Informasi masyarakat yang berkaitan dengan situasi Kamtibmas di Wilkum Polsek Mamajang.
Dalam sambutannya, Kapolsek Mamajang mengatakan, Bahwa kegiatan jum’at curhat ini bukan hanya Polsek Mamajang saja yang mengadakan tetapi seluruh Polda se Indonesia karena ini merupakan program dari Bapak Kapolri. Jum’at curhat kita adakan tanya jawab terkait dengan situasi kamtibmas di Wilayah hukum Polsek Mamajang.
“Mari kita sama-sama jaga kampung, jaga lorongta (Sibawaki), Jaga anak-anak kita, mari kita peduli terhadap anak-anak kita, Mari Sama-sama Dukung Anti Kekerasan. Mari kita dukung kamtibmas di Kecamatan Mamajang hususnya di Kel. Labuang Baji Kec. Mamajang Kota Makassar.” Ungkap Kapolsek
“Saya sebagai Kapolsek Mamajang bangga karna di Wilayah hukum polsek mamajang tidak ada kejadian menonjol sampai saat ini, mari kita bekerja sama dengan Stakeholder dan Kelurahan Labunag Baji Cukup Kondusif, maka untuk itu mamajang ada program namanya SIBAWAKI, ujarnya
Sebanyak 466 Polisi RW Diterjunkan Polres Batu Memperkuat Bhabinkamtibmas
Lanjutnya, Kami juga sediakan Call Senter : 08525502010, Apa bila ada kejadian kita sisa Tlp atau pun WA dan Call senter pusat 110. Saya merasa bangga apa lagi di Kec. Mamajang aman karena di Kec. Mamajang merupakan tempat ngumpul orang dari luar yang masuk dimana saat ini banyak Warkop dan Cafe.“ pungkasnya
“Kemudian masalah Narkoba saat ini kami hanya bisa melakukan penangkapan dan kami langsung menyerahkan ke Polrestabes Makassar. Kami dari polsek mamajang sering melakukan patroli siang,sore dan malam untuk sambangi lorong kelorong demi mencegah tindak kriminal lainnya karena Program langsung dari Polrestabes Makassar.”ujar kapolres
Sambutan lainnya dari Camat Mamajang, M. Arif Fadli S.STP, menyampaikan, Kami mengapresiasi kepada Ibu lurah dan masyarakat bahwa jum’at curhat ini bukan cuma polsek mamajang yang melaksanakan kegiatan ini namun mulai dari tingkat Mabes Polri sampai ke bawah, Binmas dan Babinsa merupakan tempat curhat masyarakat Kecamatan Mamajang sampai saat ini, sehingga dapat dikatakan bahwa kecamatan kita ini merupakan salah satu kecamatan yang cukup Kondusif dari 15 Kecamatan yang ada di Kota Makassar, ucapnya
Lanjut Camat Mamajang, Ini merupakan kolaborasi Tripika atau tripilar cukup berjalan lancar, kemudian mengenai CCTV merupaka visi misi dari pemerintah kota makassar, bahkan tahun kemarin sempat ada kesalahan sehingga Bapak Walikota Makassar rencananya akan menggunakan anggaran kelurahan namun anggaran kelurahan tidak dapat di gunakan.” sambungnya
Pohon yang memiliki Sejarah di Parung kabupaten Bogor Terbakar, Ternyata Inilah penyebabnya
Sedangkan Danramil 06 yang di wakili oleh Sertu Muhammad Nawir (Babinsa Labuang Baji) mengatakan, Saya atas nama mewakili Bapak Danramil 06 Mamajang meminta maaf karena saat ini Bapak Danramil 06 Mamajang tidak sempat hadir di acara ini sebab adanya kegiatan lain yang harus di ikuti dari kesatuan kami.
Kemudian Saran/harapan dari Warga. Apresiasi kegiatan Kepolisian terutama Bapak Kapolsek Mamajang dengan adanya jum’at curhat dan Apresiasi juga kepada Bhabinkamtibmas atas kerjasamanya selama ini karena telah menanggapi aduan masyarakat yang memerlukan bantuan kepolisian, ujarnya
“Semoga Wilayah Hukum terkhusus Polsek Mamajang, Polrestabes Makassar, Polda Sulsel tetap dalam situasi aman dan kondusif. Mari bersama-sama membangun Sinergitas dan Komunikasi serta silaturahim yang baik, selalu mendukung Harkamtibmas di Kecamatan Mamajang khususnya di Kel. Labuang Baji dalam keadaan aman dan kondusif. Kami juga berharap agar tetep di lakukan patroli siang malam di tempat rawan Tawuran, Begal dan Balap Liar, tegasnya
“Kami berharap kepada Binmas dan Babinsa untuk lebih aktif lagi karena masi adanya anak-anak yang sering ngumpul sampai larut malam dan menganggu pada saat jam istirahat. Dulu ada program dari Bapak Walikota bahwa segera dipasangkan CCTV disetiap lorong namun sampai saat ini belum juga, padahal adanya CCTV yang terpasang maka dapat membantu untuk melihat langsung para pelaku tindak kriminal”, Tutupnya
Jurnalis. Nursan (Noerhasan)
One thought on “Kegiatan Jum’at Curhat Mamajang Bersama TNI, Polri serta Tripika Kecamatan Mamajang”