PAGELARAN WAYANG KULIT FESTIVAL ANGGORO KASIH PERAYAAN HUT KE 2 DESA SODONG BASARI

Sodong Basari,, JURNAL TIPIKOR -Rangkaian kegiatan hari ke 2 festival Anggoro Kasih tahun 2024 Desa Sodong Basari dimulai dengan kegiatan Ruwat Bumi oleh Ki Dalang Suwarto. Ruwat Bumi dimulai pagi hari sekitar pukul 09.00 WIB s/d selesai siang hari.

Pada sore hari kegiatan festival Anggoro Kasih nenampilkan pertunjukan kesenian Ebeg.

Puncak kegiatan festival Anggoro Kasih tahun 2024 hari ke 2 adalah Pagelaran Wayang Kulit.

Baca juga FESTIVAL ANGGORO KASIH TAHUN 2024 PERAYAAN HARI ULANG TAHUN YANG KE 2 DESA SODONG BASARI

Pagelaran Wayang Kulit yang dimulai pukul 20.00 WIB Sabtu 21 September berakhir pada Minggu pagi 22 September 2024, Pagelaran Wayang Kulit oleh Dalang Ki Dalang Gandhik Wayah Segino Siswo Carito dari Banyumas mengambil lakon “Semar Mbangun Khayangan”.
Pagelaran Wayah Kulit tersebut juga dimeriahkan Sinden Ciblek Sorser & Gareng Bravo.

Selain dihadiri Masyarakat luas Pagelaran Wayang Kulit digelar di Venue Sodong Basari RT 01 RW 01 Desa Sodong Basari, dihadiri juga oleh Bpk Camat Belik,Para Lurah/KaDes Desa Tetangga,serta para Tokoh Masyarakat sebagai tamu undangan.

Rangkaian kegiatan hari ke 2 Festival Anggoro Kasih tahun 2024 secara umum berjalan lancar dan baik.

Eka Yuliawan
JT Biro Pemalang.

One thought on “PAGELARAN WAYANG KULIT FESTIVAL ANGGORO KASIH PERAYAAN HUT KE 2 DESA SODONG BASARI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *