Kabupaten Bandung, Jurnaltipikor.com —
Relawan Kawanjuang GP Kab.Bandung menggelar kegiatan jalan sehat.
Jalan santai yang di gelar Relawan Kawan Juang Ganjar Pranowo kali ini berlokasi di Desa Cipagalo kec.Bojongsoang Kab Bandung, Minggu (12/11/2023).
Kegiatan jalan sehat ini diikuti ratusan warga, mulai dari anak muda, hingga kalangan orang tua. Semuanya terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Dalam sambutannya, Arifin selaku ketua Panitia menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan relawan Ganjar di Bojong Soang ini mengajak masyarakat untuk hidup sehat sekaligus mengenalkan sosok Gubernur Jawa Tengah itu sebagai calon Presiden di 2024 mendatang, tandasnya.
Sedangkan sambutan lainnya disampaikan apt. Hj.Yena R Iskandar, S.Si,MMRS selaku Tokoh masyarakat Kabupaten Bandung mengatakan, Gerak jalan sehat ini untuk mengajak masyarakat bagaimana cara hidup sehat, ungkapnya
Lanjutnya, Respons masyarakat terhadap kegiatan jalan santai yang diselenggarakan relawan Ganjar ini dinilainya sangat antusias
“Alhamdulillah, masyarakat sangat merespons dan sangat antusias,” bebernya.
Sementara itu, salah satu peserta kegiatan jalan Ida (30) menyatakan bahwa kegiatan jalan santai yang diselenggarakan oleh Kawan Juang Ganjar Pranowo sangat memberikan dampak positif bagi warga Desa Cipagalo kecamatan Bojong Soang Kabupaten Bandung, imbuhnya
Baca juga Pemkot Bandung, KPU dan Bawaslu Tandatangani Kesepakatan Dana Hibah Pilkada Serentak 2024
Dia berharap ke depannya acara serupa terus dijalankan. Dalam kesempatan itu Ida juga menyampaikan harapannya terhadap Ganjar Pranowo agar terpilih menjadi Presiden.
“Harapannya semoga Pak Ganjar sukses di Pilpres dan bisa menjadi pemimpin yang terbaik,” ungkap Ida (*)
7 thoughts on “Relawan Kawan Juang GP Kab.Bandung dengan apt. Hj.Yena R Iskandar, S.Si,MMRS menggelar Jalan Sehat”