Upaya Peningkatan Destinasi Desa Wisata. Disporapar Wajo Gelar Bimbingan Teknis

Jurnal Tipikor. Wajo – Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Wajo, menggelar kegiatan Bimbingan Teknis ( BIMTEK) Pengelolaan Destinasi Dan Inovasi Penyusunan Paket Wisata Di Kabupaten Wajo, diselenggarakan di sallo mall sengkang. Rabu (29/08/24)

Plt Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Wajo, Muh. Ilyas mengatatakan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat, berbagai strategi perlu ditempuh, salah satunya melalui sektor pariwisata

” Kita harus memulai untuk membangun pariwisata berbasis desa wisata, karna potensi dan pasar wisata semakin waktu semakin dibutuhkan, jika kita tidak memulai dari sekarang, 5-10 tahun yang akan datag kita akan semakin tertinggal dari daerah lain.” Ucapnya kepada *Jurnaltipikor.com*, jumat (30/08/24)

Baca juga Polres Sukabumi Amankan Dua Pelajar SMP Terkait Pembacokan Berujung Maut Di Wilayah Cicurug

Selain itu, Kabid Destinasi dan Industri Pariwisata, Andi Umrah  juga menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan disporapar Wajo bertujuan untuk menggali potensi desa menjadi sebuah desa wisata.

” Kami dari disporapar berkomitmen untuk menjadikan kabupaten Wajo sebagai daerah yang memiliki desa wisata terbanyak dan terbaik khusunya di Sulawesi -Selatan.”Ucapnya

Lanjut, Andi Umrah kegiatan bimtek ini dinilai penting dilakukan agar desa dan kelurahan yang memiliki potensi bisa mengoptimalkan dengan baik sehingga ada tambahan desa wisata di kabupaten Wajo

” Sesuai SK Bupati baru 25 desa dan kelurahan masuk yang kategori sehingga kita berupaya untuk meningkatkan jumlah tersebut. ” Terang A.umrah

Baca juga Spektakuler! Tabligh Akbar PAMMASE Dihadiri Tokoh Agama Terkemuka Dan Ribuan Masyarakat Wajo.

Adapun kegiatan bimtek dilaksanakan mulai kamis hingga jum’at, 29-30 Agustus 2024, bertempat di sallo hotel, dengan jumlah 90 peserta tergabung dari perwakilan beberapa desa dan kelurahan di kabupaten Wajo, dengan menghadirkan pemateri dari Poltekpar.(Ikbal)

One thought on “Upaya Peningkatan Destinasi Desa Wisata. Disporapar Wajo Gelar Bimbingan Teknis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *